TANPA JUDUL

MAHLIGAI KEHIDUPAN MANUSIA

Thursday, February 26, 2015

Shalawat KH Muhammad Khalil bin KH. Abdul Lathif (Bangkalan, Madura).


اَللّٰهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ صَلَاةً تَجْعَلُنَا بِهَا مِنْ اَهْلِ الْعِلْمِ ظَاهِرًا وَ بَاطِنًا وَ تَحْشُرُنَا بِعِبَادِكَ الصَّلِحِيْنَ فِي دُنْيَانَا وَ اُخْرَانَا وَ عَلَى آلِهِ وَ صَحْبِهِ وَ سَلِّمْ
Allaahumma sholli ’alaa sayyidinaa Muhammadin sholaatan taj’alunaa bihaa min ahlil ’ilmi zhoohiron wa baathinan, wa tahsyurunaa bi’ibaadikash shoolihiina fii dunyaanaa wa ukhroonaa wa’alaa aalihii wa shohbihii wasallim.
Artinya : Yaa Allah berikanlah shalawat dan salam kepada junjungan kita sayyidina Muhammad saw. yang dengan shalawat tersebut Engkau jadikan kami termasuk dari golongn ahli ilmu baik dzohir maupun bathin dan Engkau kumpulkan kami bersama hamba-hamba-Mu yang sholeh baik di dunia maupun di akhirat dan juga berilah shalawat dan salam atas para keluarganya dan para sahabatnya.
Alfaqir (Habib Muhammad Shulfi bin Abunawar Al ‘Aydrus) ijazahkan shalawat tersebut diatas bagi siapa saja yang mau mengamalkannya, katakan Qobiltu dan tulislah Qobiltu di komentar bila kalian mau mengamalkannya, shalawat tersebut boleh dibaca kapan saja, terutama sehabis shalat lima waktu dengan jumlah berapa saja (1x, 3x, 7x, 11x, 100x, dst) yang penting bisa istiqomah dalam membacanya, shalawat tersebut adalah salah satu sholawat yang sering alfaqir baca, karena shalawat tersebut mengandung permohonan yang begitu indah dan tinggi bagi mereka yang mengerti isi dari shalawat ini.
Penulis : Muhammad Shulfi bin Abunawar Al ‘Aydrus.

No comments: